Kabupaten Tangerang Peringati Puncak HPSN 2025 Di Summarecon Mall Serpong.


Tangerang, Tangraya.com

Bertempat di pelataran SMS ( Summarecon Mall Serpong ) Kecamatan Kelapa Dua Kab. Tangerang, 28/02/2024, Pemerintah Kabupaten Tangerang menggelar puncak HPSN ( Hari Peduli Sampah Jumat Nasional ) 2025 dengan thema “Kolaborasi Untuk Indonesia Bersih”.

Dalam acara puncak penutupan HPSN 2025 dan merupakan yang ke 5 untuk Kabupaten Tangrang, turut hadir para undangan dari berbagai instansi dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya pengelolaan sampah yang bertangggung jawab.

Undangan yang hadir diantaranya Plt. Diskominfo Prima Saras Puspa SH MM, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Dan Kebersihan Fachrul Rozi, Sekretaris DLHK Kabupaten Tangerang H. Budi Khumaedi SKM, MM,  Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Ujang Sudiartono, Camat Kelapa Dua Dadang Sudrajat, perwakilan management Summarecon Mall Serpong , pengelola bank sampah dan para sponsor yang telah mendukung rangkaian kegiatan HPSN.

HPSN yang diawali kata sambutan Kepala Bidang Pengelola Sampah, Limbah dan Bahan Beracun Berbahaya (PSLB3) Kabupaten Tangerang, Hari Mahardika dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Tangerang yang selalu mendukung kegiatan dalam menanggulangi permasalahan sampah melalui DLHK (Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan).

Hari Mahardika mengatakan, DLHK dalam satu hari mengangkut 2500 ton sampah di wilayah Kabupaten Tangerang.

Sebab itu Hari mengajak kerjasama dengan Masyarakat berkolaborasi saling menjaga kebersihan lingkungan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang , Soma Atmaja yang diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang, Fachrul Rozi dalam sambutannya menyampaikan bahwa berbagai penghargaan yang diberikan merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Kabupaten Tangerang.

Penghargaan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Tangerang kepada tokoh, institusi, dan berbagai lembaga yang menunjukkan komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan dan membantu penanggulangan sampah kususnya di wilayah Kabupaten Tangerang.

“Semoga penghargaan ini semakin memotivasi kita untuk terus berbuat yang terbaik demi lingkungan yang lebih bersih dan sehat,” ujar Fachrul Rozi dalam penutupan HPSN 2025.

Pemerintah Kabupaten Tangerang juga mengucapkan kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan HPSN 2025, diantaranya instansi pemerintah, dunia usaha, akademisi, komunitas serta Masyarakat umum.

Fachrul Rozi juga menekankan pentingnya menjaga kolaborasi dan sinergi demi mewujudkan Kabupaten Tangerang yang mandiri dalam pengelolaan sampah yang makin gemilang, ujarnya.

Di akhir rangkaian acara puncak sekaligus penutupan HPSN 2025 , Fachrul Rozi memberikan hadiah penghargaan kepada pemenang daur ulang sampah kategori pelajar, para orang yang peduli lingkungan dalam penanggulangan sampah  di wilayah Kabupaten Tangerang.

Dan konfrensi persnya Fachrul Rozi maupun Hari Mahardika mengajak Masyarakat Kabupaten Tangerang, agar ikut andil dalam penanggulangan permasalahan sampah.   

( Liber.) 

Berita Terkait

Top