JELANG HUT RI, KECAMATAN BEKASI SELATAN ADAKAN LOMBA BARIS BERBARIS.
TANGRAYA.COM.
KOTA BEKASI – Jelang HUT RI pada 17 Agustus mendatang, kecamatan Selatan menggelar lomba Pasukan Baris Berbaris di halaman kantor kecamatan Bekasi Selatan Jl. Pulo Ribung.
Senin (15/08/22).
Jajaran Polsek Bekasi Selatan ikut melakukan pendampingan pada lomba PBB itu. Pendampingan lomba PBB antar kelurahan itu diikuti oleh para Limnas yang ada di kecamatan Bekasi Selatan, yang dengan antusias mengikuti kegiatan itu.
Bertindak sebagai juri ialah Ipda Sugiman dari Polres Metro Bekasi Kota, Pelda Rompi dari Kodim 0507/Bks, Komaruddin Kasi Pol PP Bekasi Selatan dan Victor Yudhistira, MP kecamatan Bekasi Selatan.
Camat Bekasi Selatan Arya Sukmajaya juga hadir memberikan sambutan pada kegiatan itu.
“Karena dilombakan, mereka semangat dan antusias pada lomba PBB ini, nanti pak MP, jangan lupa agar mereka di ikutsertakan pada upacara 17 Agustus,” ungkap Camat.
Dalam lomba itu, masing-masing kelurahan mengirimkan 1 tim yang berjumlah masing-masing tim 16 orang, diantaranya kelurahan Pekayon Jaya, Jakasetia, Kayuringin, Margajaya dan Jakamulya. Kriteria penilaian meliputi gelar di tempat kerapian dan lainnya.
“Nanti kita akan diikutsertakan pada upacara 17 Agustus di stadion mini kita di Bekasi Selatan, sekaligus pengumuman pemenang,” ujar MP Kecamatan Bekasi Selatan Victor Yudhistira.
(Michael/Tangraya).