membahas tiga poin penting, yaitu. Vaksinasi, jadwal Usaha mikro dan Pilkades


Tangerang kab, tangraya.com

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) membahas tiga poin penting, yaitu. Vaksinasi, jadwal Usaha mikro dan Pilkades

Dalam rakor tersebut Bupati Zaki menyampaikan, bahwa dalam rangka yang pertama adalah persiapan vaksinasi massal pada tanggal 29 Juni 2021, yang kedua terkait dengan pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Tangerang dan yang ketiga membahas terkait pelaksanaan belajar tatap muka.

“Pelaksanaan vaksinasi saya laporkan dan diinformasikan kepada masyarakat dan segera hubungi Puskesmas masing-masing, yang terdekat dari rumah dan segera aplikasi yang nanti akan diinformasikan untuk pendaftaran vaksin kepada masyarakat,” ungkap Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar dalam rakor tersebut, Rabu (23/6/2021).

Yang kedua lanjut Bupati Zaki, mengenai pemilihan kepala desa (Pilkades) yang akan dilaksanakan pada 4 Juli 2021, sudah diputuskan akan ditunda sampai pada tanggal 18 Juli 2021 nanti pelaksanaannya. (Wirson/DF/TR)

Berita Terkait

Top